Monday 21 August 2017

August 21, 2017


Perayaan Upacara Hut Kemerdekaan RI Ke 72 di Mamasa berlangsung hikmat, 17/08/2017

Upacara Pengibaran duplikat  bendera Pusaka di Mamasa dihadiri langsung Bupati Mamasa, Wakil Bupati Mamasa, Sekda, Ketua DPRD/ anggota DPRD Mamasa,Kapolres, Dandim, Kajati, Ketua Pengadilan dan jajaran SKPD Mamasa
Upacara pengibaran duplikat Bendera Pusaka dipimpin langsung oleh Bupati Mamasa H Ramlan Badawi MH.

selama proses persiapan hingga pengibaran duplikat bendera pusaka oleh Paskibraka Mamasa berjalan dengan lancar.
Para peserta Upacara baik TNI/Polri, KORPRI, Siswa Siswi SD, SMP dan SMA sederajat mengikuti semua proses hingga selesai.

Di sela-sela upacara peringatan HUT RI ke 72 pihak Bank BPD cab Mamasa memberikan bantuan 1 unit ambulance untuk pemda Mamasa, serta pemberian simbolis pembayaran santunan kematian an Maraya dan yosep kepada ahli waris Almarhum oleh BPJS ketenagakerjaan melalui Bupati Mamasa.

Pemberian Simbolis Pembayaran Santunan Kematian oleh BPJS Ketenagakerjaan di sela-sela HUT RI ke 72 di Mamasa


BPJS Ketenagakerjaan jembatan menuju kesejahteraan pekerja.

Hal ini pula yang menjadi salah satu tujuan dari BPJS Ketenagakerjaan cab Mamasa.
Bpjs Ketenagakerjaan memiliki 4 program yaitu jaminan kematian, kecelakaan kerja, jaminan hari tua, dan jaminan pensiun, Tutur Violeta Sera Penata Madya Pelayanan dan Umun BPJS Ketenagakerjaan cab Mamasa.

Lebih lanjut ia menjelaskan bahwa santunan kematian yang diberikan pada saat HUT RI ke 72 merupakan salah satu program dari BPJS Ketenagakerjaan dimana harapannya dapat menjangkau sampai ke pelosok daerah di Kab Mamasa.
Alm Yosep merupakan perangkat desa Talopak Kec Tabulahang yang terdaftar pada bulan maret 2017 dan meninggal dunia pada bulan juni 2017 sedangkan alm Maraya warga Sindagamanik terdaftar April 2016 dan meninggak dunia juni 2017.
Melalui momen HUT kemerdekaan ini ia mengharapkan bahwa masyarakat dapat lebih percaya kepada BPJS Ketenagakerjaan, tidak trauma dengan asuransi swasta, dikarenakan BPJS Ketenagakerjaan bukan  merupakan asuransi swasta melainkan program pemerintah sesuai amanat Undang -Undang No 24 Tahun 2011 tentang badan penyelenggara jaminan sosial.

Melalui ini pula masyarakat dapat membedakan BPJS Kesehatan dan BPJS ketenagakerjaan karna hanya BPJS ketenagakerjaan yang memiliki 4 program tersebut
Lebih lanjut ia menjelaskan kegiatan ini dapat tersosialisasi dengan baik bahwa BPJS Ketenagakerjaan ada di Mamasa dan melindungi masyarakat pekerja baik Petani, Pekebun, Peternak Dan lain-lain yang ada di Mamasa.tutur Violeta Sera di akhir penjelasannya.

Kristian Parangka

0 komentar:

Post a Comment

Search This Blog

Info Peliputan Wa 082 393 293 308 (Kristian Parangka)

Kasus Pembunuhan Anak Kepada Orang Tua di Tanete Batu,Sumarorong, Kapolres Datangi TKP

jejaksulbar- MAMASA - Kapolres Mamasa Akbp Muhammad Amiruddin S.I.K beserta rombongan, Monitoring terhadap kasus pembunuhan pasutri oleh...